Oleh : Sar
Tatkala fajar mulai
menjelma
Sang pekerja bergegas mencari
penerimaan
Menahan kekakukan yang
dihadirkan semesta
Demi insan yang menunggu
dalam gerbang penantian
Segala peluhnya sering
kali tak seirama
Dengan manusia yang berkuasa
atas aktiva
Ketidakseimbangan acap
kali menjadi lazim
Kala mereka menuntut
segenggam hak yang patut
Tak ada lagi pilihan
Hidup terlalu keras
nampaknya
Selalu membidas mereka
yang layuh
Ah, apakah ini hukum
alam dari masa ke masa?
Sang pemangku seyogianya memberi afeksi
Menyandarkan
keberpihakan pada sang
pekerja
Membuat payung lindung yang
manusiawi
Agar tiba secercah cita
penebus letihnya asa
0 comments: